Apa Itu USB OTG ? dan Apa Fungsi USB OTG ?

Apa sobat sudah tau apa itu USB OTG (On-The-Go) ? sebagian besar dari sobat mungkin sudah tak asing lagi dengan USB OTG, bahkan sering memakainya. Nmun apabila sobat belum tahu apa itu USB OTG jangan khawatir, sebab kali ini GadgetLime akan membahas "Apa itu USB OTG? dan Apa Fungsinya?".

Apa itu USB OTG?
USB On-The-Go atau yang biasa disebut dengan USB OTG saja merupakan sebuah perangkat/aksesoris smartphone yang dapat digunakan untuk menghubungkan perangkat USB ke smartphone sobat sehingga dapat kita gunakan.

Selain bisa menghubungkan perangkat USB seperti flashdisk, Card reader dan semacamnya, sobat juga bisa menggunakan berbagai macam perangkat yang menggunakan USB lainnya. Seperti keyboard maupun mouse. Menarik bukan?

Apa sih gunanya USB OTG ?
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, fungsi utama dari sebuah USB OTG adalah menghubungkan sebuah perangkat yang mempunyai port USB ke smartphone untuk dapat digunakan. Untuk lebih jelasnya berikut beberapa fungsi USB OTG.

  • Dapat membaca sebuah penyimpana External di smartphone seperti flashdisk, sehingga sobat dapat menggunakan file-file yang terdapat di flashdisk tersebut.
  • Menghubungkan mouse maupun keyboard, agar sobat dapat menggunakan mouse tersebut sebagai pointer dan juga keyboard untuk mengetik di smartphone.
  • Dapat digunakan pula sebagai game kontrol, agar sobat dapat memainkan game dengan sebuah joystick
  • Bisa digunakan pula untuk powerbank, sebab USB OTG dapat menghantarkan daya dari sebuah smartphone ke perangkat lainnya misal sebuah kipas OTG maupun smartphone.
Bagaimana cara mengetahui smartphone mendukung OTG?
Kebanyakan smartphone keluaran 2 tahun terakhir sudah mendukung USB OTG, kalaupun masih ada yang belum mendukung USB OTG  sangat disayangkan sekali, sebab fitur ini sudah menjadi fitur standar yang ada di sebuah smartphone saat ini.

Terus bagaimana dong cara cek smartphone kita sudah mendukung apa belum?

Sobat tak perlu khawatir, cara cek smartphone kita sudah mendukung USB OTG apa belum sangatlah gampang, kita hanya perlu menginstal aplikasi yang bernama USB OTG Cheker. Aplikasi ini tersedia secara grtais di toko aplikasi Google Play Store. Dan apabila sobat belum yakin dengan kevalidan aplikasi tersebut, sobat dapat mengecek spesifikasi smartphone sobat di website resminya.

Bagaimana cara menggunakan USB OTG?
Setelah sobat mengetahui bahwa smartphone sobat mendukung fitur USB OTG, nah tibalah saatnya untuk menggunakannya. Patikan juga sobat juga sudah memiliki aksesoris USB OTG tersebut. apabila kedua syarat tersebut telah terpenuhi, saatnya mengeksekusinya.
  1. Pastikan smartphone sobat mendukung USB OTG
  2. Pastikan pula sobat telah mempunyai USB OTG
  3. Hubungkan USB OTG ke smartphone, setelah itu hubungkan pula sebuah flashdisk ke USB OTG tersebut
  4. Selanjutnya sobat langsung dapat mengakses file yang ada di flashdisk tersebut, caranya dengan menggunakan aplikasi file manager, agar bisa menyalin maupun memindahkan file.
  5. Langkah terakhir yaitu melepas USB OTG, namun jangan asal cabut, sobat perlu unmount di pengaturan, caranya buka setting/pengaturan > setorage/penyimpanan >  Unmount External Storage/Lepas penyimpanan luar , setelah itu baru sobat boleh  melepas USB OTG dari smartphone.
Nah apakah sobat bisa mengambil manfaat dengan  adanya USB OTG? jangan lupa membrikan jawaban ke kolom komentar ya.

BAGIKAN KE ORANG TERDEKAT ANDA
ONE SHARE ONE CARE